Thursday, August 9, 2018

Adu Nasib di Luar Negeri, Hongkong dan Taiwan Jadi Favorit


Dhimas Fikri

MALANGTODAY.NET – Hongkong dan Taiwan menjadi negara paling favorit bagi calon pekerja migran Indonesia (PMI) dari Kabupaten Malang untuk mengadu nasib.

Menurut data Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Malang, pada periode bulan Januari-Mei tahun ini ada sebanyak 1.022 warga Kabupaten Malang yang telah mendaftarkan diri untuk bekerja di dua negara tersebut. Dari jumlah itu, 472 orang telah diberangkatkan melalui Penyalur Jasa Tenaga Kerja Indonesia atau PJTKI.

Baca Juga: Malam Jumat, Ada yang Mau Gabung Komunitas Fotografi Hantu Indonesia?

Sementara untuk total keseluruhan, mulai Januari hingga Mei, ada 1.494 warga yang telah berangkat bekerja di luar negeri, baik sektor formal maupun informal. Ada 14 negara yang menjadi tujuan.

Mayoritas calon PMI itu memilih bekerja di luar negeri tidak lain karena iming-iming gaji yang cukup besar. Sebuah alasan klasik memang, karena himpitan ekonomi membuat banyak warga yang memilih untuk bekerja di luar negeri.

Baca Juga: Selain Ginjal, Inilah Daftar Harga Organ Manusia di Pasar Gelap

“Rata-rata sebagai asisten rumah tangga, masih didominasi perempuan,” kata Kepala Disnaker Kabupaten Malang, Yoyok Wardoyo, Kamis (9/8).

Sebelum diberangkatkan untuk bekerja di luar negeri, para calon PMI harus terlebih dahulu melewati berbagai pelatihan. Hal itu agar nantinya para calon PMI mempunyai modal untuk bekerja di luar negeri.

Baca Juga: Ngeri Atau Ngawur, Roy Kiyoshi Prediksi Bencana Alam Indonesia 7 Bulan Lalu?

“Untuk PMI yang tidak bisa berangkat, karena mereka belum menyelesaikan pelatihannya, baik itu bahasa, perilaku atau adaptasi kondisi negara tujuan,” tandasnya.


Reporter : Dhimas Fikri
Editor    : Swara Mardika

The post Adu Nasib di Luar Negeri, Hongkong dan Taiwan Jadi Favorit appeared first on MalangTODAY.

https://ift.tt/2nn6uLn

0 comments:

Post a Comment