Wednesday, February 15, 2017

Ridwan Hisjam Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan pada Camat se-Malang Raya


MALANGTODAY.NET – Ridwan Hisjam, Anggota DPR RI Komisi X Fraksi Partai Golkar menggelar rapat dengar pendapat dengan pimpinan Kecamatan di Kabupaten dan Kota Malang. Sosialisasi digelar dalam upaya menegaskan Pancasila sebagai ideologi yang harus ditegakan dan dipertahankan.

“Siang ini sosialisasi empat pilar sekaligus rapat dengar pendapat dengan pimpinan Kecamatan se-Malang Raya terkait ideologi Pancasila,” ujar Ridwan, Rabu (15/2).

Selain itu, Ridwan mengaku hal ini terus disosialisasikan karena masih banyaknya masyarakat yang belum paham terkait ideologi Pancasila.

“Masih banyak belum mengetahui betul tentang Pancasila, salah satunya terkait hari lahirnya Pancasila, banyak yang mengatakan pada bulan Juni ada juga pada bulan Agustus, dan akhirnya Presiden Jokowi menetapkan tanggal 1 Juni merupakan hari Pancasila bukan hari lahirnya Pancasila,” terangnya.

Tujuan dari sosialisasi tersebut yakni pimpinan kecamatan bisa menyampaikan langsung kepada masyarakat.

“Harapannya dengan mengundang pimpinan kecamatan ini bisa langsung tersampaikan kepada masyarakat luas,” tutup Ridwan.

The post Ridwan Hisjam Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan pada Camat se-Malang Raya appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2lR6xNw

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment