Friday, July 7, 2017

Ada Acara Besar di Purwodadi, Hindari Dulu Perjalan Anda ke Malang Besok


MALANGTODAY.NET – Sekitar enam ribu pegawai Kemenag se-kabupaten/provinsi Jawa Timur (Jatim) akan menghadiri acara halal bihalal di kebun Raya Purwodadi, pada Minggu (9/7/2017).

Pengguna jalan yang hendak melintas dari arah Surabaya menuju Malang diimbau waspada karena ada potensi kepadatan.

Kegiatan dimulai pukul 06.00 dan berakhir pada 11.00 WIB. Dan akan dihadiri langsung oleh Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin.

Berdasarkan informasi, kemungkinan besar akan terjadi kepadatan arus lalu lintas mulai Purwosari sampai Purwodadi. Pasalnya diprediksi ada sekitar 800 hingga  1.000 unit kendaraan yang akan masuk.

Kepadatan arus lalu lintas kemungkinan terjadi lantaran tamu undangan yang datang tidak langsung diperkenangkan masuk ke kebun raya Purwodadi. Melainkan terlebih dahulu tamu undangan diberhentikan di area penerima. Yang selanjutnya diproses penghitungan jumlah peserta dan pembayaran tiket masuk.

Diimbau untuk tamu undangan selepas Purwosari langsung mengambil lajur kiri.

Untuk Anda yang ingin mengetahui kondisi lalu lintas dari Surabaya-Malang silahkan klik link http://ift.tt/2nDEB16

The post Ada Acara Besar di Purwodadi, Hindari Dulu Perjalan Anda ke Malang Besok appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2tWWmO9

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment