Friday, September 28, 2018

Gempa 6 Skala Richter Guncang Donggala, Warga Sulawesi Diminta Waspada


Kistin Septiyani

MALANGTODAY.NET – Gempa bumi berkekuatan 6.1 skala richter baru saja mengguncang Kota Donggala, Sulawesi Tenggara pada hari ini (28/9/2018), pukul 17:14 WIB.

Berdasarkan pernyataan resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika melalui akun twiter @infoBMKG, titik gempa terdeteksi berlokasi di 0.09 Lintang Utara, 119.94 Bujur Timur atau sejauh 58 kilometer dari Kota Donggala. Titik gempa berada di kedalaman 10 kilometer dari permukaan laut.

Baca Juga: 32 Peserta Wakili Kota Malang dalam Raimuna Daerah Jatim XII Tahun 2018

Baca Juga: Dugaan Penggelapan Rp 600 juta, Manajer Rumah Opa Dilaporkan ke Polda Jatim

Berdasarkan beberapa komentar netizen, guncangan gempa terasa hingga Kota Makasar, Kendari dan Gorontalo.

Meski cukup kuat gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada laporan terkait kerugian materi dan korban jiwa.


Penulis : Kistin Septiyani
Editor : Kistin Septiyani

The post Gempa 6 Skala Richter Guncang Donggala, Warga Sulawesi Diminta Waspada appeared first on MalangTODAY.

https://ift.tt/2Qfztxk

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment