Monday, February 25, 2019

Begini Harapan Wawali Kota Malang Soal e-KTP bagi Siswa


Radea Hafidh

MALANGTODAY.NET – Wakil Wali (Wawali) Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko berharap target siswa yang sudah memenuhi syarat merekam Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) bisa terakomodasi tahun ini.

“Jadi sekolah-sekolah yang kemarin melakukan perekaman itu, kan, percontohan di tahun ini. Harapannya nanti, ya, bisa lebih di tahun ini,” ujarnya saat ditemui di Gedung Aula Ringin Asri, Senin (25/2/2019).

Pria yang akrab disapa Bung Edi ini menginginkan ada kerja sama yang baik antara pihak sekolah dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Malang.

“Semoga ada kerja sama yang baik dari sekolah-sekolah yang ada di Malang untuk bisa menginformasikan kepada Disdukcapil terkait program ini,” jelasnya.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh Sekolah Menengah Atas (SMA) se-derajat yang menginginkan melakukan perekaman bisa langsung menghubungi pihak Disdukcapil.

“Saya kira bagi SMA yang memang memunyai keinginan untuk layanan itu, bisa mengajukan ke Disdukcapil sehingga informasi tentang layanan itu langsung bisa dimanfaatkan oleh siswa-siswi kami,” ucapnya menambah.

Dia menegaskan bahwa program perekaman e-KTP ini merupakan program berkelanjutan. Sehingga bagi masyarakat yang sudah memenuhi syarat usia bisa melaksanakannya.

“Harapannya memang seluruh masyarakat Kota Malang yang sudah cukup syarat usia sudah memiliki e-KTP,” pungkasnya. (BAS/sig)

The post Begini Harapan Wawali Kota Malang Soal e-KTP bagi Siswa appeared first on MalangTODAY.

https://ift.tt/2GIhVJx

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment