
MALANGTODAY.NET – Rencana pembongkaran Pasar Merjosari belum juga dilakukan. Suasana di area pasar pun terlihat lengang dan beberapa pedagang masih tampak hilir mudik.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Malang, Wahyu Setiyanto mengatakan, pihaknya masih berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan keamanan. Sehingga setelah ada keputusan, pembongkaran akan segera dilakukan.
“Terlebih saat ini kondisi di lapangan masih panas ya,” katanya, Rabu (5/4).
Menurut Wahyu, rencana pembongkaran kemungkinan besar akan tetap dilakukan. Sebab tidak sedikit warga sekitar yang sudah terganggu dengan aktivitas di Pasar Merjosari, terutama akibat bau sampah yang menyengat.
http://ift.tt/2oBnFLs
0 comments:
Post a Comment