
MALANGTODAY.NET – Setelah sempat mundur beberapa kali, akhirnya kompetisi Liga 1 Indonesia resmi akan mulai kick off pada 23 Maret mendatang.
Kepastian ini usai PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) bersama 18 klub Liga 1 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (8/3) kemarin. Rencananya, pertandingan pembuka Liga 1 akan mempertemukan Bhayangkara FC dan Persija Jakarta.
Baca Juga: Breaking News: Jalur Pendakian Gunung Bromo Kembali Ditutup Bulan Maret 2018
Pertandingan pembuka akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Bhayangkara berstatus sebagai juara bertahan sementara Persija berstatus juara Piala Presiden.
“Ini hasil kesepakatan bersama klub dan PSSI, kami akan mulai kick off Liga 1 pada 23 Maret dan estimasi berakhir 2 Desember 2018,” kata Direktur Utama PT LIB, Berlinton Siahaan.
Pria yang juga menjabat sebagai Bendahara PSSI itu menambahkan jika pada 15 Maret mendatang PT LIB akan melakukan pertemuan dengan klub untuk mematangkan regulasi dan sinkronisasi jadwal klub dengan Timnas Indonesia.
“Contoh regulasi yang sudah disepakati yakni kuota maksimal pemain asing yakni empat pemain. Tiga bebas dari benua apa saja, dan satu wajib dari Asia. Tiap klub wajib mendaftarkan tujuh pemain dibawah usia 23 tahun,” imbuhnya.
Baca Juga: Hore! Paramore Kembali Konser di Indonesia Bulan Agustus 2018!
Kepastian diputarnya kembali kompetisi itu juga didapat setelah PT LIB sudah melunasi tunggakkan subsidi kepada 18 klub Liga 1 di musim 2017 sebesar Rp 38 miliar. Pada kesempatan tersebut, PT LIB juga mengumumkan Emtek Group akan menjadi pemegang hak siar Liga 1 2018.
Stasiun televisi yang akan menyiarkan Liga 1 yaitu Indosiar, O’Channel, dan TVOne. Selain itu ada 124 live streaming, itu yang bisa ditonton lewat vidio.com.
The post Sah! Liga 1 Indonesia Mulai Kick Off 23 Maret appeared first on MalangTODAY.
http://ift.tt/2FFWwjj
0 comments:
Post a Comment