Thursday, November 9, 2017

Jelang Hari Pahlawan, Polres Batu Sambangi Veteran Pejuang Pujon


M. Ulul Azmy

MALANGTODAY.NET – Jelang peringatan Hari Pahlawan, Polres Batu mengadakan acara temu sambang para veteran pejuang daerah Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Kamis (9/11).

Bertempat di Pendopo Pujon, acara dikemas dengan format Forum Grup Diskusi dengan menghadirkan para veteran pejuang Pujon yang masih hidup.

Tampak beberapa veteran pejuang asal Pujon juga menyempatkan hadir, di antaranya Supeno, Ngatemun, Ngaisah, Saimo, dan banyak lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, masing-masing para veteran ini berbagi cerita kilas balik tentang perjuangan mereka di medan perang membela tanah air.

Sebagai bentuk penghormatan dan mengenang perjuangan dalam mempertahankan tanahnya di zaman dulu, mereka datang lengkap dengan memakai atribut pakaian tentara. Juga dipajang foto pahlawan pejuang kemerdekaan asal Pujon, yakni Kacung Permadi.

Supeno mengkisahkan, Kacung Permadi merupakan pahlawan asal Pujon yang tewas di medan perang, tepatnya di Pos Polisi Pujon. Ia menambahkan, bahwa dirinya juga memiliki ikatan darah dengan Kacung Permadi.

“Kami 8 bersaudara, 3 saudara beda ayah. Saya anak pertama,” kisahnya di hadapan peserta forum, Kamis (9/11).

Sementara itu, kisah pahlawan lain yakni Ngatemun dikisahkan Supeno, sebagai sosok yang tangguh. Ia selalu menenteng senjata seberat 15 kilogram setiap harinya.

“Saat itu, semua tentara pejuang harus siap siaga kapanpun bisa saja terjadi perang,” terangnya.

Sementara itu, Kapolres Batu, AKBP Budi Hermanto, mengatakan dengan adanya forum ini diharapkan bisa membangkitkan semangat kepahlawanan.

“Kami selaku insan bhayangkara akan mengenang perjuangan para pahlawan. Kita tidak boleh lupa dengan sejarah,” kata Buher sapaan akrabnya.

Selain itu, Kapolres Batu juga tak lupa menyematkan tanda penghargaan berupa medali dan piagam kepada para veteran pejuang tersebut. Di antaranya Siti Ngasiah, Ngatemun, dan Saimo adik kandung Kacung Permadi.(azm/zuk)

The post Jelang Hari Pahlawan, Polres Batu Sambangi Veteran Pejuang Pujon appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2zJv4yh

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment