Friday, November 10, 2017

Sajikan Tahu Brontak untuk Menikmati Sore Santai Anda


Aan Imam Marzuki

MALANGTODAY.NET – Butuh referensi untuk membuat jajanan kala sore datang menyapa? Gorengan tahu brontak ini bisa anda coba sebagai variasi menu hidangan santai sore di rumah anda.

Bahan dan cara pembuatannya cukup mudah, simak lengkapnya;

Untuk membuat kulit, bahan yang harus disiapkan yaitu:

1.    10 buah tahu tahu goreng yang sudah disisihkan isinya. Kalau tak mau repot, tinggal beli saja di pasar atau pedagang sayur keliling di kompleks kos/rumah.

2.   Tepung beras 2 sdm

3.   Tepung terigu 250 gr

4.   Telur 1 butir, kocok lepas

5.   Air secukupnya

6.   Minyak goreng secukupnya

Untuk isiannya:

1.    Daging ayam dipotong kecil atau disuwir 250 gr

2.   Taoge 250 gr

3.   Wortel 50 gr, iris dadu

4.   Kubis ukuran sedang 1/4 buah, iris kasar

5.   Bawang putih 3 siung, cincang halus

6.   Bawang merah 5 buah, iris tipis

Untuk membuat bumbunya butuh:

1.    Bawang putih, 2 siung

2.   Merica bubuk 1/2 sdt

3.   Ketumbar 1/2 sdt

4.   Kunyit 1/2 cm

5.   Garam secukupnya

6.   Kaldu ayam secukupnya

7.   Saus tiram 1 sdm

Cara pembuatan:

1.    Tumislah bawang merah dan bawang putih dengan minyak hingga harum.

2.   Masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.

3.   Tambahkan wortel, kubis, dan taoge, aduk rata.

4.   Setelah sayuran layu tambahkan kaldu ayam, saus tiram, merica bubuk, dan garam. Aduk rata dan masak hingga semuanya matang. Sisihkan.

5.   Campur tepung terigu, tepung beras, bumbu yang sudah dihaluskan, telur dan air. Aduk rata hingga tidak ada tepung yang menggumpal. Sisihkan.

6.   Belah bagian tengah tahu dan isi bagian tengah dengan bahan isian.

7.   Lakukan langkah nomor 6 sampai tahu habis terisi, sisihkan.

8.   Celup tahu yang sudah diisi dengan bahan isian ke dalam adonan tepung.

9.    Goreng tahu dalam minyak panas dengan api sedang supaya matang merata. Goreng hingga berwarna matang kecoklatan. Angkat dan tiriskan.

10.                Tahu brontak siap disajikan. Penyajian lebih lengkap jika ditambah dengan cabe rawit atau tahu petis.

Resep ini untuk 10 porsi saja. Selamat mencoba!

Sumber: cookpad

The post Sajikan Tahu Brontak untuk Menikmati Sore Santai Anda appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2AzEbir

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment