Tuesday, April 23, 2019

Terjawab! Ini Dia Alasan Kenapa Saat Makan Pedas Hidung Jadi Ingusan


Almira Sifak

MALANGTODAY.NET – Akhirnya misteri dalam tubuh manusia kembali terungkap. Kali ini misteri yang datang yaitu dari pertanyaan mengapa kita sering ingusan ketika kepedasan?

Pasti seing kan ketika makan pedas badan kita jadi kepanasan, berkeringat, bahkan seketika jadi ingusan? Santai zens, ketiga hal tersebut adalah respon alami dari tubuh ketika merasakan pedas.

Dari tiga tanda tadi, secara eksplisit kita menjadi tahu bahwa saat makan pedas tubuh akan mengeluarkan cairan. Sebetulnya, proses pengeluaran cairan ini tidak hanya terjadi di bagian luar tubuh. Bagian dalam tubuh seperti saluran pencernaan juga mengalami hal demikian.

Pelepasan cairan ini merupakan cara tubuh untuk melawan ‘serangan’ rasa pedas yang menuju tubuh. Hal ini terjadi karena tubuh menganggap pedas adalah suatu hal yang berbahaya.

“Ketika mulut dan tenggorokan mendapatkan sinyal adanya objek luar yang dianggap berbahaya, cairan dalam tubuh berupaya membuat objek tersebut keluar dari tubuh,” ujar spesialis bedah THT dari University of Kentucky College of Medicine, Dr. Brett Comer dilansir dari Kompas.com (18/4/2019).

Selain mendadak jadi ingusan, orang yang makan-makanan pedas biasanya juga merasakan sakit perut bahkan diare. Hal tersebut bisa terjadi karena pelepasan cairan dalam saluran pencernaan tadi.

Meski ada efek demikian, orang-orang tidak kapok makan pedas. Mereka justru mengaku ketagihan untuk menambah tingkat kepedasan. Mereka yang sudah kecanduan pedas mengaku tidak dapat menikmati makanan jika rasanya tidak pedas. (AL)

The post Terjawab! Ini Dia Alasan Kenapa Saat Makan Pedas Hidung Jadi Ingusan appeared first on MalangTODAY.

http://bit.ly/2vgNdzl

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment