Friday, May 26, 2017

Abah Anton Dapat Surat ‘Cinta’ Dari Warganya, Ini Isinya


MALANGTODAY.NET – Walikota Malang, Moch. Anton baru saja mendapat surat ‘cinta’ dari warganya. Surat yang beredar luas di media sosial itu pun ramai diperbincangkan netizen.

Surat yang tertera nama Ketua RW 16 Perumahan Griya Shanta, Hariono, SH., MH. tersebut menyampaikan keluhannya terkait aktivitas Pasar Ramadan yang selalu berlangsung di kawasan Jl. Soekarno Hatta Malang.

Dia beranggapan, saat ini dan beberapa tahun terakhir kondisi jalan tersebut semakin padat karena banyaknya kendaraan bermotor yang melintasi dan parkir di jalan tersebut. Hal ini sudah menjadi lazim terjadi setiap hari.

Kondisi tersebut akan semakin parah ketika memasuki bulan Ramadan dengan ditandani muculnya Pasar Ramadan.

Hariono menambahkan, seharusnya ada acuan terkait penataan ruang publik yang bermanfaat, bermartabat, ramah lingkungan dan pembangunan berkelanjutan (sustainable development) tidak merugikan warga sekitar, baik yang berfungsi sementara (non permanent) maupun tetap (permanent) di kawasan Jl. Soekarno Hatta Malang.

Karena Penataan Ruang kota yang baik adalah yang mampu menjawab tuntutan kebutuhan warga kota secara luas, bukan untuk sekelompok kecil,  dengan pertimbangan pengelolaan ruang kota yang layak dan menyenangkan.

 

 

 

 

The post Abah Anton Dapat Surat ‘Cinta’ Dari Warganya, Ini Isinya appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2s32csO

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment