Thursday, December 6, 2018

Kontrak Belum Pasti, Milan Petrovic Beri Kode Tinggalkan Arema FC


Jazilatul Humda

MALANGTODAY.NET Kontrak pelatih kepala Arema FC, Milan Petrovic telah berakhir sejak dua hari yang lalu (4/12/2018). Namun, tanda-tanda manajemen untuk perpanjang kontraknya belum juga mulai tampak.

Kepada reporter malangtoday.net, Milan mengaku bahwa sejauh ini manajemen belum memberikan kepastian akan nasib bapak dari empat anak ini untuk musim depan.

“Sampai saat ini manajemen dan presiden klub belum berbicara dengan saya secara resmi,” kata Milan ketika dihubungi reporter malangtoday.net melalui pesan singkat (06/12/2018).

“Dengan begitu, menurut saya, saya harus pergi atau tidak di Arema lagi,” tambah Milan.

Karena ketidakpastian yang diterimanya, Milan mengaku sangat sedih. Karena selama ini pelatih asal Slovenia tersebut berkali-kali menyampaikan ingin tetap bertahan untuk melatih Singo Edan.

Selain itu, ada kesedihan tersendiri yang dirasakan Milan jika harus berhenti melatih tim asal Malang ini, yaitu perpisahannya dengan penggemar fanatik Arema FC, para Aremania yang saat ini selalu dekat dengan dia.

“Saya sedih karena aku sangat suka kepada pemain ke-12 kita, para Aremania, saya sudah dekat dengan para pemain (Arema FC), dan juga saya terlanjur suka sama kota ini (Malang),” terang Milan.

Kendati demikian, Milan mengatakan bangga berkesempatan melatih tim yang berdiri sejak 31 tahun lalu ini. Karena selama satu musim ini dia berhasil mencetak para pemain muda sehingga mereka bisa bermain dengan luar biasa.

“Selama musim ini kita telah bersama, kita bermain dengan baik dan mencetak beberapa pemain muda seperti Bagas (Adi Nugroho), Hanif (Abdurrauf Sjahbandi), Jayus (Hariono), (Muhammad) Rafli, dan juga Nasir. kita juga berhasil menyelesaikan Liga ini dengan menduduki posisi yang cukup bagus,” ujar pelatih asal Slovenia tersebut.

Pada akhir percakapan dengan reporter Malangtoday.net Milan juga menyampaikan terkait harapannya yang ingin tetap melatih tim sepak bola tanah air.

“Saya masih tetap ingin melatih di Indonesia, sehingga saya berharap akan menemukan klub baru di sini (Indonesia),” pungkasnya.


Penulis: Jazilatul Humda
Editor: Ilham Musyafa

The post Kontrak Belum Pasti, Milan Petrovic Beri Kode Tinggalkan Arema FC appeared first on MalangTODAY.

https://ift.tt/2L1Vcr0

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment