Saturday, December 9, 2017

Ini Penampakannya Bayi Putri Duyung yang Dilahirkan di Dunia


Endra Kurniawan

MALANGTODAY.NET– Seorang ibu bernama Muskura Bibi (23) mengejutkan dokter saat dirinya melahirkan bayi putri duyung kedua di India, tapi sayangnya si jabang bayi hanya mampu bertahan selama empat jam kemudian meninggal dunia.

Bayi yang tidak disebutkan namanya itu diketahui menderita kondisi langka yang dikenal dengan sirenomelia atau ‘sindrom putri duyung’.

Muskura melahirkan secara normal pada hari Rabu (6/12) pagi di Rumah Sakit Chittaranjan Deva Sadan yang dikelola pemerintah di Kolkata, India timur.

Dr Sudip Saha, spesialis anak di rumah sakit tersebut mengatakan orangtua bayi ‘putri duyung’ ini merupakan pasangan yang kurang mampu.

“Orang tua adalah pasangan pekerja dan tidak mencari pengobatan yang tepat selama kehamilan karena kekurangan uang,” ungkapnya kepada dailymail.

Dr Sudip menambahkan jika kekurangan nutrisi menjadi penyebab kelahiran bayi ‘putri duyung’. “Kurangnya nutrisi yang tepat dan sirkulasi darah yang tidak tepat pada bayi dari ibu bisa menciptakan kelainan semacam ini,” tambahnya.

Sindrom Mermaid diperkirakan satu dari setiap 60.000 sampai 100.000 kelahiran.

The post Ini Penampakannya Bayi Putri Duyung yang Dilahirkan di Dunia appeared first on MalangTODAY.

http://ift.tt/2jjEEBh

Related Posts:

0 comments:

Post a Comment