
MALANGTODAY.NET – Pelajar masih berada di urutan teratas sebagai pelanggar lalu lintas di wilayah hukum Polres Malang. Pelajar yang masih duduk di bangku SMP dan SMA paling banyak dihadiahi surat tilang dari petugas Satlantas Polres Malang.
Untuk bulan ini saja, tepatnya hingga 15 Oktober, petugas sudah menindak 937 pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas. Dari jumlah tersebut, sekitar 55 persen pelanggaran dilakukan oleh pelajar.
Baca Juga: Bantuan Palu Donggala Kembali Diterima PWI Malang Raya
“Rata-rata dari kalangan pelajar. Tidak memiliki surat-surat berkendara, seperti SIM,” ujar KBO Satlantas Polres Malang, Iptu Edi Purnama, Kamis (18/10/2018).
Angka pelanggaran yang cukup tinggi dari kalangan pelajar itu sendiri tidak jarang juga menyebabkan jumlah kecelakaan lalu lintas bertambah. Hal tersebut membuat petugas dari Satlantas untuk terus giat melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah.
“Maksimal tiga kali dalam satu minggu kami kunjungan ke sekolah-sekolah,” terang Edi.
Baca Juga: Sadis! Dua Minggu Menghilang, Jurnalis Ini Ternyata Dimutilasi Hidup-hidup
Tidak hanya SMP dan SMA, petugas juga menyasar SD dan TK untuk melakukan sosialisasi terkait lalu lintas. Setiap kali sosialisasi dilakukan, ada beberapa poin yang ditekankan pada pelajar agar tidak melanggar peraturan lalu lintas.
Poin-poin tersebut diantaranya, memperhatikan kecepatan ketika berkendara, dilarang berboncengan lebih dari dua orang untuk sepeda motor, dilarang melawan arah, perhatikan keamanan anak dibawah umur saat dibonceng sepeda motor. Kemudian paling penting, tidak boleh mengkonsumsi obat-obatan terlarang saat berkendara, dilarang mengemudi dalam keadaan mabuk dan menggunakan handphone saat berkendara.
Sosialisasi yang dilakukan petugas Satlantas sendiri sebetulnya sudah cukup efektif. Namun, paling penting adalah peran orangtua untuk memberikan pemahaman pada anaknya yang masih duduk di bangku sekolah tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.
Baca Juga: Seram! 5 Foto Misterius Ini Konon Tak Seharusnya Tersebar
“Kebanyakan dari orangtua biasanya masih memperbolehkan anaknya menggunakan kendaraan, padahal dari segi psikologis dan usia belum memenuhi ketentuan,” pungkas Edi.
Reporter: Dhimas Fikri
Editor: Swara Mardika
The post Waduh, Ternyata Pelajar Masih Dominasi Pelanggar Lalu Lintas appeared first on MalangTODAY.
https://ift.tt/2RVsUBv
0 comments:
Post a Comment