
MALANGTODAY.NET – Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Demokrat, Putu Supadma, menegaskan bahwa partai berlogo bintang mercy itu merupakan aset besar dalam Pemilihan Presiden 2019 (Pilpres 2019) mendatang. Hal ini karena partai milik Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini tak pernah kalah di PIlpres.
“Pertama 2004 kami memenangkan Pak SBY, 2009 memenangkan Pak SBY, 2014 kami tidak mengusung mana pun. Tetapi, artinya jika kami ingin mengusung, kami ingin menang,” tegas Putu dikutip dari Kompas.com, Kamis (15/11/2018).
Baca Juga: Ketika Pabowo dan SBY Saling Tagih Janji
Namun sayang, potensi ini seperti tak terjamah di mata pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto – Sandiaga Uno. Padahal, keberadaan presiden ke-6 Indonesia dan putranya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merupakan aset penting bagi palson nomor urut 02 itu.
“Saya sebagai jubir justru melihat ini kok potensi Pak SBY, potensi Mas AHY, tidak digunakan oleh Pak Prabowo dan Sandi. Padahal, kalau digunakan bisa memenangkan kontestasi ini,” katanya.
Baca Juga: Berburu Dalang Penyebar Poster ‘Raja Jokowi’
Hal itu yang membuat Putu merasa peluang menang Prabowo – Sandi dinilai masih jauh. Ia selaku perwakilan partai menyeru pada koalisi untuk duduk bersama mendiskusikan strategi besar untuk memenangkan Pilpres. Putu juga menambahkan pentingnya komitmen dan strategi tertulis untuk ke depannya.
“Ini waktu sudah bergulir terus, berjalan terus, kira-kira sisa berapa 4 atau 5 bulan lagi, jadi coba dipikirkan,” tandas Putu.
Penulis: Raka Iskandar
Editor: Raka Iskandar
The post Diabaikan Prabowo, Demokrat Sesumbar Tak Pernah Kalah di Pilpres appeared first on MalangTODAY.
https://ift.tt/2FmUjdn
0 comments:
Post a Comment